Levelupid.NET – Android merupakan salah satu sistem operasi mobile yang sangat populer saat ini. selain karena open source, sistem operasi ini populer juga karena banyak aplikasi dan game seru yang dapat dijalanakan di Android.
Sayangnya karena Android memang difokuskan untuk mobile, buat kalian yang ingin menjalankan aplikasi dan game android di pc, kita perlu menggunakan emulator yang membutuhkan spesifikasi cukup tinggi.
Sebagai salah satu alternatif jika kalian ingin menjalankan aplikasi dan game android di PC yang spesifikasinya rendah, kalian bisa gunakan Remix OS.
Berikut cara pasang Remix OS Dualboot dengan Windows 10 / 11.
Download Bahanya
Download Remix OS dibawah Sini :
Buat Partisi Untuk Remix OS
Klik kanan pada menu start dan pilih disk management.
Setelah itu pilih drive yang ingin dialokasikan sebagian free space nya untuk Remix OS, misal drive C.
Klik kanan pada drive C dan pilih Shrink Volume
Selanjutnya masukan kapasitas untuk Remix OS nya, misal 20 Gb maka masukan 20480 Mb karena 1 Gb = 1024 Mb dan Pilih Shrink.
Kemudian klik kanan pada Unalocated Space 20 Gb dan pilih New Simple Volume dan Next lalu Next lagi lalu beri label misal Remix OS dan Pilih Finish